Breaking News
Loading...
Selasa, 21 Februari 2017

Info Post

Dampak Negatif Jika Tubuh Kekurangan Air


Tubuh kita sangat sensitif terhadap asupan air didalam setiap harinya. Hal itu dikarenakan 80% tubuh kita terdiri dari air. Oleh karena itu, tubuh kita butuh asupan air yang cukup pada setiap harinya.
Jika kita tidak mengkonsumsi air dalam jangka waktu beberapa hari, tentu saja kita tidak akan bisa bertahan hidup. Setiap sel, organ dan jaringan di dalam tubuh sangat bergantung kepada air. 

dampak negatif jika tubuh kekurangan air


Air memiliki peranan yang sangat utama, seperti :

Air mempertahankan keseimbangan cairan tubuh
Air mengatur dan menjaga temperatur tubuh
Air melubrikasi persendian dan mata anda
Air melindungi jaringan tubuh, sumsum tulang belakang, dan persendian
Air membantu tubuh anda dalam membuang limbah dan toksin beracun keluar dari tubuh
Air membantu dalam sistem pencernaan
Air membantu mengontrol asupan kalori
Air menjadikan kulit anda terlihat indah dan lebih muda

Sesekali, tubuh anda mungkin akan kehilangan lebih banyak air dibandingkan biasanya. Hal ini biasanya terjadi jika anda melakukan aktiitas fisik yang menguras banyak tenaga, keringat berlebih, ataupun jika anda mengalami sakit seperti diare, muntah-muntah, diabetes dengan kencing yang terlalu sering. Hal ini mengakibatkan ketidakseimbangan elektrolis di dalam tubuh anda, mengakibatkan terjadinya dehidrasi dan membuat tubuh anda sulit berfungsi sebagaimana mestinya.


Dampak negatif apabila tubuh kekurangan cairan



1. Sakit Kepala atau kepala terasa seperti berputar

dampak negatif jika tubuh kekurangan air


Sebuah penurunan pada tingkat dehidrasi tubuh anda dapat mengurangi jumlah cairan yang melingkupi otak anda, dimana cairan ini biasanya berfungsi untuk melindungi otak dari benturan ringan. Ketika anda menderita sakit kepala, cobalah minum segelas air ketimbang anda mengkonsumsi obat-obatan pereda sakit kepala. Jika rasa sakit kepala atau puyeng ini diakibatkan oleh dehidrasi, maka dengan mengkonsumsi segelas atau dua gelas air yang sehat seperti air Kangen Water, maka rasa puyeng ini akan segera hilang.


2. Susah Fokus

dampak negatif jika tubuh kekurangan air


Dikarenakan otak manusia 90% terdiri atas air, maka tentu saja jika terjadi dehidrasi maka otak segera memberikan gejala peringatannya. Kekurangan cairan pada otak dapat berefek negatif pada pengambilan keputusan, mempengaruhi daya ingat, serta naik turunnya mood. Dehidrasi dapat mengakibatkan terjadinya gejala dari Brain Frog (otak berkabut) seperti mudah lupa, sulit fokus, sulit berfikir maupun berkomunikasi. Segera banyak minum air alkali sehat Kangen Water jika otak anda menunjukkan tanda-tanda sulit berkonsentrasi ini.

3. Nafas bau dan mulut terasa kering

dampak negatif jika tubuh kekurangan air


Nafas bau juga merupakan gejala lainnya jika tubuh anda kekurangan cairan. Dikarenakan jumlah air di dalam tubuh tidak mencukupi, maka tubuh anda memproduksi saliva atau air liur lebih sedikit dimana air liur ini biasanya mengandung properti antibakteri. Kurangnya produksi air liur mengakibatkan pertumbuhan bakteri berlebih di dalam mulut sehingga menghasilkan aroma nafas yang tidak sedap.

Selain itu, kurangnya minum air juga dapat mengakibatkan mulut menjadi kering. Air memiliki fungsi sebagai pelumas yang dapat menjaga agar membran mukosa tetap lembab di tenggorokan sehingga hal ini dapat mencegah mulut kering. Segera minum air Kangen yang banyak agar mulut dan tenggorokan anda dibersihkan dan disegarkan kembali.

4. Mudah lelah dan sering merasa lemas

dampak negatif jika tubuh kekurangan air


Jika anda merasa tubuh anda cepat lelah ataupun lemas (lethargy) alias sering mengantuk, tidak bertenaga dan lamban. Hal ini dikarenakan tubuh anda mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan. Kurangnya air didalam tubuh dapat mengakibatkan tekanan darah rendah serta tidak tercukupinya asupan oksigen di sekujur tubuh, termasuk di dalam otak. Kurangnya oksigen dapat mengakibatkan rasa mengantuk, kelelahan ataupun perasaan lemas sepanjang waktu.


5. Kulit bersisik, kering maupun bibir pecah-pecah

dampak negatif jika tubuh kekurangan air


Gejala lainnya dari kekurangan air di dalam tubuh adalah kulit anda akan menjadi kering dan kehilangan elastisitas atau kekenyalannya. Kulit merupakan organ tubuh yang paling besar dan ia membutuhkan air dalam jumlah yang mencukupi agar kulit tersebut dapat berada dalam kondisi yang baik.

Kurangnya air di dalamt ubuh dapat mengakibatkan berkeringat menjadi lebih sedikit, dimana hal ini artinya tubuh anda tidak dapat membersihkan kotoran yang berlebih maupun kandungan minyak yang terakumulasi pada kulit setiap harinya. Lebih jauh lagi, dikarenakan air sendiri dapat mengeluarkan toksin dari dalam tubuh. Dehidrasi juga dapat meningkatkan resiko timbulnya jerawat, eczema atau eksim serta permasalahan kulit lainnya seperti psoriaris (penyakit kulit bersisik dan gatal-gatal kemerahan)

Ciri lainnya dari dehidrasi adalah bibir yang kering serta pecah-pecah. Banyak-banyak minum air putih Kangen Water dapat membantu anda mengatasi masalah-masalah kulit serta bibir yang kering dan pecah-pecah ini.


Incoming search :
  • kangen water
  • manfaat kangen water
  • efek negatif tubuh kurang air
  • tubuh kekurangan cairan
  • tubuh mudah lemas
  • sakit kepala
  • penyebab sakit kepala
  • pentingnya air untuk tubuh
  • kangen water batu
  • jual kangen water
  • mesin kangen water
  • kulit wajah kering
  • penyebab kulit wajah kering
















0 komentar:

Posting Komentar